Cara cepat ganti nama file secara massal dengan Windows Explorer :
Cara ini cocok digunakan untuk penamaan file dengan prefix sama dan diakhiri dengan angka yang berurutan.
-Buka folder yang berisi file.
-Tekan Ctrl+A untuk menyeleksi smeua file yang ada.
-Klik kanan pada salah satu file lalu pilih rename.Tuliskan nama file yang diinginkan,selanjutnya secara otomatis masing-masing file akan diberi identitas unik dengan angka yang berurutan.
Cara cepat ganti nama file secara massal dengan Bulk Rename Utility
-Download Bulk rename utility
-Jalankan file,kemudian ganti nama file sesuai yang diinginkan.Software ini sangat lengkap untuk mengganti nama file dengan berbagai macam kondisi.
-Kemampuan Bulk Rename Utilty:
- Ganti nama file, folder, atau keduanya.
 - Hapus, tambahkan, atau ubah teks dalam nama file.
 - Lakukan penggantian teks.
 - Ubah huruf besar-kecil pada nama file.
 - Hapus karakter atau kata.
 - Hapus angka atau simbol.
 - Tambahkan atau awali teks pada nama file.
 - Tambahkan nama folder induk pada nama file.
 - Tambahkan tanggal pada nama file dalam berbagai format.
 - Tambahkan teks dari clipboard ke beberapa nama file.
 - Beri nomor otomatis pada file dengan aturan yang sangat fleksibel.
 - Pratinjau nama baru sebelum mengganti nama.
 - Urutkan detail file menurut kolom mana pun.
 - Simpan kriteria penggantian nama ke favorit.
 - Filter file yang akan diganti nama menggunakan karakter pengganti, panjang nama atau panjang jalur, regex, atau bahkan kondisi javascript.
 - Aplikasi 32-bit dan 64-bit.
 - Versi portabel/tanpa instalasi.
 

0 Comments